Grafik fungsi f(x)=k×2^(3x−4) melalui titik (2,20). Nilai k yang memenuhi adalah ….

Grafik fungsi f(x)=k×2^(3x−4) melalui titik (2,20). Nilai k yang memenuhi adalah ….

Jawaban : k = 5

Ingat!
Suatu titik (a,b) dilalui oleh grafik fungsi y=f(x) apabila b=f(a).

Grafik fungsi f(x)=k×2^(3x−4) melalui titik (2,20).
Maka,
f(2) = 20
k×2^(3.2−4) = 20
k×2^(6-4) = 20
k×2^(2) = 20
k×4 = 20
k = 5

Jadi, nilai k adalah 5

Pertanyaan Serupa

diketahui angka 2,3,5,7,8,9 dibentuk bilangan ratusan berbeda angka. peluang terambil bilangan ganjil kurang dari 700

Jawaban: 1/3

Ingat!
Kaidah perkalian:
Misalkan, ada n1 cara melakukan kegiatan 1, n2 cara melakukan kegiatan 2, …, nkcara melakukan kegiatan k, dimana semua kegiatan tersebut dilakukan bersamaan, maka banyak cara melakukan seluruh kegiatan adalah: n1 x n2 x … x nk
P(A) = n(A)/n(S)
ket:
P(A) = peluang kejadian A
n(A) = banyak kejadian A
n(S) = ruang sampel

Pembahasan:
1. Mencari banyak bilangan ratusan dengan angka-angkanya berbeda
Bilangan ratusan terdiri dari 3 digit.
n1 = banyak angka yang bisa digunakan untuk digit pertama = 6
n2 = banyak angka yang bisa digunakan untuk digit kedua = 5 (karena 1 angka sudah digunakan untuk digit pertama)
n3 = banyak angka yang bisa digunakan untuk digit ketiga = 4 (karena 2 angka sudah digunakan untuk digit pertama dan kedua)

Banyak bilangan yang dapat disusun
= n(S)
= n1 x n2 x n3
= 6 x 5 x 4
= 120

2. Mencari banyak bilangan ganjil kurang dari 700 dengan angka-angkanya berbeda
Bilangan ganjil adalah bilangan yang tidak habis dibagi oleh dua, cirinya adalah satuannya berupa angka 1, 3, 5, 7, dan 9.
Kasus pertama. Ketika angka ratusannya adalah 2
n1 = banyak angka yang bisa digunakan untuk satuan = 4 (yaitu 3, 5, 7, 9)
n2 = banyak angka yang bisa digunakan untuk puluhan = 4 (karena 2 sudah digunakan untuk angka ratusan dan angka satuan)
Banyak cara = A1 = n1 x n2 = 4 x 4 = 16

Kasus kedua. Ketika angka ratusannya adalah 3
n1 = banyak angka yang bisa digunakan untuk satuan = 3 (yaitu 5, 7, 9)
n2 = banyak angka yang bisa digunakan untuk puluhan = 4 (karena 2 sudah digunakan untuk angka ratusan dan angka satuan)
Banyak cara = A2 = n1 x n2 = 3 x 4 = 12

Kasus ketiga. Ketika angka ratusannya adalah 5
n1 = banyak angka yang bisa digunakan untuk satuan = 3 (yaitu 3, 7, 9)
n2 = banyak angka yang bisa digunakan untuk puluhan = 4 (karena 2 sudah digunakan untuk angka ratusan dan angka satuan)
Banyak cara = A3 = n1 x n2 = 3 x 4 = 12

👉 TRENDING :   Daerah asal rasional f(x) = 1√2x -8

Banyak bilangan yang dapat disusun
= n(A)
= A1 + A2 + A3
= 16 + 12 + 12
= 40

3. Mencari peluang terambil bilangan ganjil kurang dari 700
P(A) = n(A)/n(S)
= 40/120
= 1/3

Dengan demikian diperoleh peluang terambil bilangan ganjil kurang dari 700 adalah 1/3

Itulah contoh soal beserta jawaban lengkap nya ya, semoga membantu